Minggu, 09 Desember 2012

Berikut informasi tentang tempat wisata di Bali :: obyek wisata Airterjun - Gitgit , Bali.
Obyek wisata Air terjun Gitgit atau gitgit waterfall menawarkan keindahan air terjun, dengan segarnya air pegunungan alami dengan lingkungan hutan alami. Tempat ini cocok untuk pecinta wisata treking, dengan  medan berkelok dan naik turun. Anda juga bisa berendam di sini kalau mau. Air terjun ini merupakan air terjun tertinggi di Bali.
Terletak di Desa Gitgit, Kecamatan Sukasada, Buleleng, Bali. Dari kota Singaraja berjarak 11 km kea rah Selatan, dari Denpasar berjarak 90 km. Mempunyai ketinggian 35 meter, menawarkan keindahan sangat yang sangat asri dan mempesona, hawanya begitu sejuk. Anda bisa menikmati pemandangan sawah, menikmati kicauan burung, sepanjang perjalanan kaki dari areal parkir menuju lokasi air terjun.
English Gitgit waterfall :: English version
Air terjun - Gitgit

Kalau anda datang dari kawasan Denpasar, dapat menikmati pemandangan menarik sepanjang jalan. Selepas Bedugul dengan danau Beratan yang segar, kita akan melewati jalan menanjak dengan ratusan monyet di pinggir jalan. Monyet-monyet ini persis berada di bagian tertinggi Bedugul, dan dijamin tidak akan mengganggu kita.

Air terjun - Gitgit
 


Bali Tours Club juga menyediakan wisata watersport yang terletak di Tanjung Benoa Nusa Dua - Bali, rafting di Sungai Telaga Waja dan Ayung, tersedia juga voucher cruie untuk Bali Hai dan Quicksilver,  Odyssey Submarine , kami sediakan juga tour dari half day tour,  full day tour  sampai paket tour lainnya  seperti 3 hari tour , 4 hari tour , 5 hari tour , 6 hari tour banyak lagi yang kami sediakan. Atau wisatawan bisa sewa mobil + supir + bbm menentukan sendiri rute objek wisata yang mau dipilih bisa juga setir sendiri kalu sudah tahu rute/ jalan ke objek wisata tersebut.

Water Spot bali tourist club

Water Sport Bali

Selamat Datang Di Website Kami, Water Sport Bali

Meriahkan liburan anda di pulau dewata bersama keluarga atau teman dengan mencoba pengalaman baru, yaitu water sport Bali / rekreasi wisata air. Seperti Jet Ski, Parasailing, Banana Boat, Flying Fish, Snorkeling, Glass Buttom and Turtle Island. Kami yakin, sekali anda mencoba anda pasti ingin terus untuk mencoba lagi. Karena sebagian besar dari klien kami selalu kembali menikmati rekreasi wisata air. Jika anda mencari tempat wisata menarik untuk anak-anak, maka Bali water sports salah satu pilihan terbaik yang dapat anda berikan kepada anak anda.
water sport bali Water Sport Bali
Kami adalah agen pemasaran dan pusat penjualan aktivitas wisata air di Bali. Harga yang kami tawarkan jauh lebih murah dari pada anda datang dan membeli langsung ketempat permainan. Anda pasti bertanya, kenapa kami dapat menjual dengan harga lebih murah, hal ini karena kami memiliki kontrak dengan penyedia layanan water sports dan kami sering memberikan pelanggan. Karena itu, kami dapat memberikan anda harga yang jauh lebih murah dari pada anda datang dan membeli langsung. Selain itu, promosi lewat internet sangat signifikan mengurangi biaya promosi kami dan hal ini membuat kami mampu untuk memberikan harga murah untuk anda.
Kami juga akan memberikan pelayanan gratis antar jemput di wilayah, denpasar, Kuta, Jimbaran, Nusa Dua, Seminyak dan Sanur, jika anda membeli dari kami minimum 3 jenis permainan harus ada salah satu dari 2 permainan ini (Flying Fish dan Diving). Semua permainan yang kami sediakan, sudah termasuk asuransi kecelakaan, untuk menjaga kenyamanan anda. Semua alat yang digunakan untuk permainan wisata air, berstandar international untuk menjaga kenyamanan dan keamanan anda selama melakukan aktivitas wisata air.
Jadi jika anda telah berencana untuk menikmati liburan bersama teman ataupun keluarga di pulau Bali, jadi tunggu apa lagi. Pesan secara online dan dapatkan harga paket Bali water sports yang jauh lebih murah. Kami hanya akan memberikan harga diskon, jika anda membooking lewat website ini. Kami jamin uang anda akan aman, karena kami selalu menjaga reputasi perusahaan ini dan menjaga pelayanan kepada setiap pelanggan kami.
Selain menyediakan water sports di Bali, kami juga menyediakan jasa sewa mobil di Bali, baik penyewaan mobil mewah atau penyewaan mobil murah.

Sabtu, 01 Desember 2012

OBJEK WISATA BALI




http://www.balitoursclub.com/images/header.jpg












 Objek Wisata di Bali



Bali Tours Club :: Berbicara tentang pariwisata Bali, banyak sekali tempat  / objek dan atraksi wisata pilihan yang patut di kunjungi wisatawan selama liburan di pulau Bali. Anda bisa mengikuti program tour di Bali yang telah kami sediakan, ataupun sewa mobil , anda bisa menikmati mulai dari hamparan pasir putih pantai Kuta menikmati indahnya matahari terbenam di pantai Kuta, sampai menjelajahi wilayah pegunungan, danau dan Pura yang ada di Bali
Keindahan pulau Bali seperti tempat wisata pegunungan Kintamani  yang sejuk disertai pemandangan ke seluruh arah, membuat Kintamani menjadi salah satu tempat yang tidak terlupakan dalam agenda wisatawan Bali.
Dengan keindahan alamnya, terpampamg hamparan sawah dengan terasering yang indah yang bisa dinikmati wisatawan, keragaman berbagai bunga, untuk sarana rutinitas upacara  di Bali. Pariwisata lainnya adalah atraksi dan kreasi budaya masyarakat Bali seperti tarian, gamelan, wayang kulit, ukiran, lukisan, kain, dan berbagai karya seni dan budaya masyarakat Bali makin membuat perjalanan wisata anda selama liburan di Bali akan sangat mengesankan .
Dengan semua informasi pariwisata yang kami sediakan, kami harapkan bisa memudahkan wisatawan selama liburan di Bali. Bali Tours Club juga menyediakan wisata watersport yang terletak di Tanjung Benoa Nusa Dua - Bali, tempat rafting di Sungai Telaga Waja dan Ayung, tersedia juga voucher cruie untuk Bali Hai dan Quicksilver,  kami sediakan juga paket tour seperti 3 hari tour, 4 hari tour, 5 hari tour, 6 hari tour banyak lagi yang kami sediakan. Atau wisatawan bisa sewa mobil + supir + bbm menentukan sendiri rute objek wisata yang mau dipilih bisa juga setir sendiri kalau sudah tahu rute/ jalan ke objek wisata tersebut. 
BERIKUT TEMPAT/ OBJEK WISATA DI BALI YANG PATUT DIKUNJUNGI (disusun berdasarkan abjad)
- Alas Kedaton : wisata hutan yang dihuni ratusan kera dan sekumpulan kelelawar besar
- Amed
: wisata pantai, air bening dan bersih bagus untuk snorkling, diving dan sunrise
- Art Centre
: Disebut Taman Werdhi Budaya, tempat Pesta Kesenia Bali dilaksanakan
- Bedugul
: Daerah pegunungan dengan keindahan danau Beratan dan Pura Ulun Danu
- Besakih
: Pura terbesar di Bali, menjadi pusat kegiatan agama bagi umat Hindu di Bali
- Bukit Jambul
: Pemandangan persawahan berundak, bisa dinikmati dari Bukit Jambul
- Candidasa
: Objek wisata pantai ini bagus untuk berenang, snorkling dan juga diving
- Celuk
: Desa wisata yang terkenal dengan kerajinan emas dan perak  bermutu tinggi
- Denpasar
: Merupakan Ibu kota Prov. Bali & merupakan pusat aktifitas pemerintahan
- Dreamland
: Wisata pantai pasir putih, bagus untuk berenang, berjemur dan selancar
- Gitgit
: Terkenal dengan Waterfall menwarkan keindahan air terjun, ketinggian 35 mtr
- Goa Gajah
: Pusat kerajaan Bali Kuna, situs peninggalan sejarah, pura berbentuk goa
- Goa Lawah
: Goa yang terdapat ribuan kelelawar terletak di lokasi pura di Klungkung
- GWK
: Garuda Wisnu Kencana, terletak di dataran tinggi, jendela seni, budaya di Bali
- Jatiluwih
: Variai panorama sawah berundak dengan latar belakang gunung berhutan
- Jimbaran
: Objek wisata pantai dan kuliner dengan ciri khas seefood di Kedonganan
- Kertagosa
: Peninggalan kerajaan di Klungkung, kental dengan ajaran Kharma phala
- Kintamani
: Wisata pegunungan yang sejuk, juga keindahan gunung Batur dan Danau
- Kuta
: Objek wisata pantai pasir putih, tempat surfing dan dengan keindahan sunset
- Lempuyang
: Pura yang terletak di bukit Belibis, bagus wisata trekking di pagi hari
- Lovina
: Pantai berpasir hitam, keindahan pantai dan juga lumba-lumba di pagi hari - Mas : Desa seni yang terkenal dengan seni ukir patung, terdapat banyak artshop
- Monumen Bajra Sandi : Monumen perjuangan masyarakat Bali terletak di Denpasar
- Museum Bali
: Museum penyimpanan peninggalan masa lampau manusia / etnografi
- Nusa Dua
: Kawasan elite perhotelan di Bali, berdekatan juga dengan wisata watersport
- Pantai Prasi
: Pantai pasir putih di Prasi, terletak tersembunyi diantara 2 perbukitan
- Sukawati
: Pasar tempat menjual sovenir/ oleh-oleh  dengan harga yang terjangkau
- Taman Ayun
: Pura peninggalan keluarga kerajaan di Mengwi dikenal dengan Pura Ibu
- Tanah Lot
: Pura yang terletak di bibir pantai, terkenal dengan keindahan sunsetnya
- Tanjung Benoa
: Terkenal dengan berbagai permainan watersport, terletak di Nusa Dua
- Tari Barong
: Seperti  barongsai, mengisahkan kebaikan & kebenaran lokasi Batubulan
- Tegalalang
: Panorama persawahan berundak yang terletak di kawasan wisata Ubud
- Tegenungan
: Air terjun / waterfall yang terletak di Kabupaten Gianyar
- Tenganan
: Tenganan pegringsingan, desa  tradisional di Bali, terletak di Karangasem
- Tirta Empul
: Terdapat kolam pemandian Tirta Empul dan istana Presiden Tampaksiring
- Tirta Gangga
: Terdapat kolam pemandian dengan air yang sejuk di persawahan
- Tulamben
: Wisata pantai yang juga terkenal dengan diving dan snorkeling
- Ubud
: Desa seni di Bali, banyak seniman dilahirkan di sini ada juga monkey forest
- Ujung
: Peninggalan kerajaan Karangasem, dikenal juga dengan Taman Soekasada  - Uluwatu : Pura yang terletak di atas tebing, dengan latar belakang samudra dan sunset

BERIKUT LIST OBJEK WISATA DI BALI, sesuai jalur wisatanya 
- Tanjung Benoa, Nusa Dua, GWK, Dream Land, Uluwatu, Jimbaran, Kuta.
- Kintamani, Tari Barong, Celuk, Mas, Goa Gajah, Tirta Empul, Tegalalang, Ubud, Sukawati
- Bedugul, Taman Ayun, Alas Kedaton, Jatiluwih, Tanah Lot, Gitgit, Lovina
- Besakih, Kertagosa, Bukit Jambul, Goa Lawah
- Tenganan,  Candidasa, Pantai Prasi, Ujung, Tirta Gangga,  Tulamben, Lempuyang,  Amed
- Monumen Bajra Sandi, Museum Bali, Art Centre, Denpasar



Harga Paket Tour Bali Tourist Club



Paket 3 Hari Tour

Bali Tours Club menyediakan paket wisata murah di Bali , diantaranya Paket tour murah 3 hari di Bali ini, sudah termasuk Pertunjukan Tari  barong dan kerajinan batik di Batubulan, Goa Gajah, Kintamani, Tampaksiring & Tampaksiring tour , di layani oleh pemandu wisata kami yang berpengalaman serta kendaraan yang nyaman, menjadikan liburan anda di Bali dan keluarga menyenangkan.
RENCANA KEGIATAN
Hari 1 :Jemput di Airport & Acara Bebas
Dijemput di Airport , diantar ke hotel untuk check in. Acara bebas dan istirahat.
Hari 2 :Barong Dance & Kintamani Full Day Tour (Makan Siang)
Acara Pertama menonton pertunjukan tari Barong dan melihat kerajinan Batik di Batubulan, singgah di Celuk sebuah desa wisata pengrajin mas dan perak di Bali, langsung beranjak menuju Kintamani. Makan siang di Batur Kintamani restaurant sambil menikmati keindahan Danau dan Gunung Batur. Perjalanan dilanjutkan menuju Pura Tirtha Empul Tampaksiring yang terkenal dengan sumber air suci. Singgah ke pasar oleh-oleh khas Bali, pasar lokal yang menyediakan barang-barang kerajinan seperti pakain khas Bali, souvenir dengan harga murah, seperti Krisna, Kampoeng Nusantara atau ke Sukawati. Kembali ke hotel dan istirahat.
Hari 3 : Acara Bebas & Transfer Airport
Acara bebas hingga waktu penjemputan tiba. Diantar menuju Airport untuk melakukan penerbangan menuju destinasi berikutnya.

HARGA PAKET TOUR 3 HARI DI BALI :
Harga Paket per orang – Minimum booking 2 orang
2-3 orang
4-5 orang
6-8 orang
9-15 orang
16 orang-up
470.000
380.000
360.000
340.000
320.000
Fasilitas yang didapat :
  • Kendaraan A/C
  • Makan siang
  • Sopir
  • Tiket Pertunjukan Tari Barong
  • Tiket masuk obyek wisata

Paket 4 Hari Tour
Bali Tours Club menyediakan paket wisata murah di Bali, seperti  paket 4 hari tour, untuk acara tour di mulai dari Pertunjukan Tari  barong dan kerajinan batik di Batubulan, Sukawati, Ubud, Goa Gajah, Kitamani, Tanah lot dan Bedugul tour , juga makan siang dan malam sesuai dengan perjalanan wisata di bawah:
RENCANA KEGIATAN
Hari 1 : Jemput di Airport & Acara Bebas
Dijemput di Airport , diantar ke hotel untuk check in. Acara bebas dan istirahat.
Hari 2 :Barong Dance & Kintamani Full Day Tour (Makan siang)
Acara Pertama menonton pertunjukan tari Barong dan melihat kerajinan Batik di Batubulan, singgah di Celuk sebuah desa wisata pengrajin mas dan perak di Bali, dan langsung beranjak menuju Kintamani. Makan siang di Batur Kintamani restaurant sambil menikmati keindahan Danau dan Gunung Batur. Perjalanan dilanjutkan menuju Pura Tirtha Empul Tampaksiring yang terkenal dengan sumber air suci. Singgah ke pasar oleh-oleh khas Bali, pasar lokal yang menyediakan barang-barang kerajinan seperti pakain khas Bali, souvenir dengan harga murah, seperti Krisna, Kampoeng Nusantara atau ke Sukawati. Kembali ke hotel dan istirahat.
Hari 3 : Bedugul & Tanah Lot Full Day Tour (Makan siang)
Acara Pertama , tour dimulai dengan mengunjungi Pura Taman Ayun, Pura peninggalan masa kejayaan Raja Mengwi. Dilanjutkan dengan obyek wisata Bedugul untuk melihat keindahan Danau Beratan dan Pura Ulundanunya. Menikmati makan siang di Mentari restaurant Bedugul sambil menyaksikan keindahan panorama alam pegunungan. Beranjak menuju Alas Kedaton, obyek cagar alam & budaya yang terkenal dengan puluhan keranya yang bersahabat. Dilanjutkan dengan Tanah Lot, kawasan pantai selatan yang terkenal dengan keunikan pura ditengah laut dan keindahan sunsetnya. Kembali ke hotel dan istirahat.
Hari 4 :Acara Bebas & Transfer Airport
Acara bebas hingga waktu penjemputan tiba. Diantar menuju Airport untuk melakukan penerbangan menuju destinasi berikutnya.

HARGA PAKET TOUR 4 HARI DI BALI :
Harga Paket per orang – Minimum booking 2 orang
2-3 orang
4-5 orang
6-8 orang
9-15 orang
16 orang-up
765.000
615.000
585.000
565.000
545.000
Fasilitas yang didapat :
  • Private kendaraan A/C
  • Makan siang
  • Sopir wisata
  • Tiket Pertunjukan Tari Barong
  • Tiket masuk obyek wisata

Paket 5 Hari Tour
Bali Tours Club menyediakan paket wisata murah di Bali, seperti  paket wisata 5 hari tour, untuk acara tour di mulai dari Pertunjukan Tari  barong dan kerajinan batik di Batubulan, Sukawati, Ubud, Kitamani, Tanah lot, Bedugul dan Uluwatu tour , juga makan siang dan malam sesuai dengan perjalanan wisata di bawah.
RENCANA KEGIATAN
Hari 1 : Jemput di Airport & Acara Bebas
Dijemput di Airport , diantar ke hotel untuk check in. Acara bebas dan istirahat.
Hari 2 :Barong Dance & Kintamani Full Day Tour (Makan siang)
Acara Pertama menonton pertunjukan tari Barong dan melihat kerajinan Batik di Batubulan, singgah di Celuk sebuah desa wisata pengrajin mas dan perak di Bali, dilanjutkan beranjak menuju Kintamani. Makan siang di Batur Kintamani restaurant sambil menikmati keindahan Danau dan Gunung Batur. Perjalanan dilanjutkan menuju Pura Tirtha Empul Tampaksiring yang terkenal dengan sumber air suci. Singgah ke pasar oleh-oleh khas Bali, pasar lokal yang menyediakan barang-barang kerajinan seperti pakain khas Bali, souvenir dengan harga murah, seperti Krisna, Kampoeng Nusantara atau ke Sukawati. Kembali ke hotel dan istirahat.
Hari 3 : Bedugul & Tanah Lot Full Day Tour (Makan siang)
Acara Pertama , tour dimulai dengan mengunjungi Pura Taman Ayun, Pura peninggalan masa kejayaan Raja Mengwi. Dilanjutkan dengan obyek wisata Bedugul untuk melihat keindahan Danau Beratan dan Pura Ulundanunya. Menikmati makan siang di Mentari restaurant Bedugul sambil menyaksikan keindahan panorama alam pegunungan. Beranjak menuju Alas Kedaton, obyek cagar alam & budaya yang terkenal dengan puluhan keranya yang bersahabat. Dilanjutkan dengan Tanah Lot, kawasan pantai selatan yang terkenal dengan keunikan pura ditengah laut dan keindahan sunsetnya. kembali ke hotel dan istirahat.
Hari 4 : Tanjung & Uluwatu Full Day Tour (Makan siang)
Acara pertama mengunjungi pantai Tanjung Benoa Nusa Dua yang terkenal dengan keanekaragaman aktivitas olahraga airnya. Beranjak menuju Garuda Wisnu Kencana Cultural Park, makan siang di restaurant GWK.Tour dilanjutkan dengan mengunjungi Pura Uluwatu, Pura suci yang terletak di ujung bukit Pecatu. Tour diakhiri dengan acara shoping di pusat oleh-oleh khas Bali, kembali ke hotel dan istirahat (tidak termasuk tiket watersport)
Hari 5 : Acara Bebas & Transfer Airport
Acara bebas hingga waktu penjemputan tiba. Diantar menuju Airport untuk melakukan penerbangan menuju destinasi berikutnya.


HARGA PAKET TOUR 5 HARI DI BALI :
Harga Paket per orang – Minimum booking 2 orang
2-3 orang
4-5 orang
6-8 orang
9-15 orang
16 orang-up
1.135.000
865.000
815.000
795.000
715.000
Fasilitas yang didapat :
  • Private kendaraan A/C
  • Makan siang
  • Sopir wisata
  • Tiket Pertunjukan Tari Barong
  • Tiket masuk obyek wisata

Paket 6 Hari Tour
Bali Tours Club menyediakan paket wisata murah di Bali, seperti  paket wisata 6 hari tour, untuk acara tour di mulai dari Pertunjukan Tari  barong dan kerajinan batik di Batubulan, Sukawati, Ubud, Kitamani, Tanah lot, Bedugul, Besakih dan Uluwatu tour , juga makan siang dan malam sesuai dengan perjalanan wisata di bawah.
RENCANA KEGIATAN
Hari 1 : Jemput di Airport & Acara Bebas
Dijemput di Airport , diantar ke hotel untuk check in. Acara bebas dan istirahat.
Hari 2 :Barong Dance & Kintamani Full Day Tour (Makan siang)
Acara Pertama menonton pertunjukan tari Barong dan melihat kerajinan Batik di Batubulan, singgah di Celuk sebuah desa wisata pengrajin mas dan perak di Bali, dilanjutkan beranjak menuju Kintamani. Makan siang di Batur Kintamani restaurant sambil menikmati keindahan Danau dan Gunung Batur. Perjalanan dilanjutkan menuju Pura Tirtha Empul Tampaksiring yang terkenal dengan sumber air suci. Singgah ke pasar oleh-oleh khas Bali, pasar lokal yang menyediakan barang-barang kerajinan seperti pakain khas Bali, souvenir dengan harga murah, seperti Krisna, Kampoeng Nusantara atau ke Sukawati. Kembali ke hotel dan istirahat.
Hari 3 : Bedugul & Tanah Lot Full Day Tour (Makan siang)
Acara Pertama , tour dimulai dengan mengunjungi Pura Taman Ayun, Pura peninggalan masa kejayaan Raja Mengwi. Dilanjutkan dengan obyek wisata Bedugul untuk melihat keindahan Danau Beratan dan Pura Ulundanunya. Menikmati makan siang di Mentari restaurant Bedugul sambil menyaksikan keindahan panorama alam pegunungan. Beranjak menuju Alas Kedaton, obyek cagar alam & budaya yang terkenal dengan puluhan keranya yang bersahabat. Dilanjutkan dengan Tanah Lot, kawasan pantai selatan yang terkenal dengan keunikan pura ditengah laut dan keindahan sunsetnya. Kembali ke hotel dan istirahat.
Hari 4 : Besakih Full Day Tour (Makan siang)
Dijemput untuk mengikuti Besakih full day tour. Obyek pertama yang dikunjungi adalah Kertha Gosa, balai peradilan peninggalan kerajaan Klungkung. Beranjak menuju Besakih untuk mengunjungi Pura terbesar di Bali yang terletak di kaki Gunung Agung yang merupakan gunung tertinggi di Bali. Menikmati makan siang di Puri Boga sambil menyaksikan keindahan panorama Bukit Jambul, perbukitan dengan bentuk yang unik di kaki Gunung Agung. Tour dilanjutkan dengan kunjungan ke Pura Goa Lawah, Pura goa yang dijaga oleh ribuan kelelawar yang bergelantungan didinding mulut goa. Diteruskan dengan menyaksikan kehidupan nelayan tradisional dan rutinitas mereka dalam membuat garam dapur di pesisir pantai Kusamba. Kembali ke hotel dan istirahat.
Hari 5 : Tanjung & Uluwatu Full Day Tour (Makan siang)
Acara pertama mengunjungi pantai Tanjung Benoa Nusa Dua yang terkenal dengan keanekaragaman aktivitas olahraga airnya. Beranjak menuju Garuda Wisnu Kencana Cultural Park, makan siang di  restaurant GWK.Tour dilanjutkan dengan mengunjungi Pura Uluwatu, Pura suci yang terletak di ujung bukit Pecatu, ke Jimbaran. Tour diakhiri dengan acara shoping di pusat oleh-oleh khas Bali, kembali ke hotel dan istirahat. (tidak termasuk tiket watersport)
Hari 6 : Acara Bebas & Transfer Airport
Acara bebas hingga waktu penjemputan tiba. Diantar menuju Airport untuk melakukan penerbangan menuju destinasi berikutnya.

HARGA PAKET TOUR 6 HARI DI BALI :
Harga Paket per orang – Minimum booking 2 orang
2-3 orang
4-5 orang
6-8 orang
9-15 orang
16 orang-up
1.315.000
945.000
905.000
885.000
800.000
Fasilitas yang didapat :
  • Private kendaraan A/C
  • Makan siang
  • Sopir wisata
  • Tiket Pertunjukan Tari Barong
  • Tiket masuk obyek wisata